PROVINSI RIAU BEBAS KARHUTLA.. Titik Api Masih Menyala di Tiga Provinsi Pulau Sumatera

PEKANBARU (RiauInfo) - Secara umum, wilayah pulau Sumatera dipengaruhi oleh pusaran angin yang membentuk awan rawan hujan, Jumat (25/07) ini. Namun, tiga wilayah provinsi tercatat masih mempunyai titik api. Seperti di provinsi Jambi, Sumatera Selatan dan Lampung terdata sebagai korban Karhutla tersebut. 

Blucer Dolog Saribu yang menjabat kepala Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Stasiun Pekanbaru, melalui staf analisa Slamet Riyadi mengatakan, satelit NOAA 18 telah menangkap 6 titik api tersebar di tiga wilayah provinsi tersebut. Walau jumlahnya menurun, ada satu titik api terdapat di provinsi Jambi. Sedangkan di provinsi Sumatera Selatan satelit menangkap dua titik api menyala. Menyusul provinsi Lampung yang terbanyak titik apinya dengan tiga titik. Sehingga jumlah hotspot akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di pulau Sumatera menjadi 6 titik hari ini. Di provinsi Riau sendiri, jumlah titik api turun tajam hingga ke titik nol. Hal ini akibat terjadinya hujan sejak dini hari hingga pagi melanda provinsi Riau hari ini. Bahkan, BMG mendapatkan peluang hujan masih luas terjadi secara merata di wilayah provinsi Riau hingga malam ini.(Surya)
 

Berita Lainnya

Index