PERINGATAN HPN DAN HUT PWI KE-65 TINGKAT PROVINSI RIAU Kabupaten Kampar Selaku Tuan Rumah Dan Pusat Acara Di Bangkinang

BANGKINANG (RiauInfo) - Dijadwalkan kegiatan acara puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) dan sekaligus HUT Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-65 pada tahun 2011 ini, untuk tingkat Provinsi Riau Kabupaten Kampar mendapatkan penghargaan selaku tuan rumah dan untuk acaranya dipusatkan di Kota Bangkinang, dan acaranya akan dilaksanakan, Ahad (27/03/2011) mendatang.
"Bersempena kegiatan tersebut akan digelar serangkaian acara yiatu kegiatan jalan santai berhadiah yang akan melibat ribuan peserta, seminar dan lomba karya tulis antar media serta acara hiburan pada puncak acara yang dipusatkan di Lapangan upacara Kantor Bupati Kampar di Bangkinang dan di aula pertemuan Kantor Bupati Kampar yang berlokasi di Kompleks Kantor Bupati Kampar," ujar Kabag Humas Setdakab Kampar Nasuni kepada wartawan di Bangkinang. Selasa (15/02/2011). Na Nasruni menambahkan, bahwa pada puncak acara HPN dan HUT PWI ke-65 tersebut akan hadir Gubernur Riau H M Rusli Zainal, Ketua PWI Pusat H Margiono, Ketua Dewan Pers Pusat dan sejumlah pejabat dilingkungan Pemprov Riau dan pejabat dari Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau serta ratusan insan pers dari berbagai kalangan media di Provinsi Riau. " Kepastian Kabupaten Kampar sebagai tuan rumah HPN dan HUT PWI di tingkat Provinsi Riau untuk pertama kalinya adalah hasil kesepakatan dan sekaligus persetujuan dari Bupati Kampar H Burhanuddin Husin, Ketua PWI Cabang Riau H Dheni Kurnia, Ketua SPS Riau H Syafriadi, Ketua Panitia Pelaksana HPN dan HUT PWI tingkat Provinsi Riau tahun 2011 Ahmad Rodhi serta sejumlah pengurus PWI cabang Riau, beberapa waktu lalu," ungkap Kabag Humas Setdakab Kampar. Awalnya kata Kabag Humas Setdakab Kampar, panitia HPN dan HUT PWI yang untuk pertama kalinya menggelar acara di luar Ibukota Provinsi Riau yakni Kota Bertuah Pekanbaru telah merencanakan acara digelar di tiga daerah dan kota pilihan yakni di Kabupaten Rohil, Pelalawan dan Kampar. Namun karena respons dari Bupati Kampar H Burhanuddin Husin yang juga salah seorang penerima tropy penghargaan PWI Riau Award tahun 2010 yang lalu, dengan adanya respon yang cukup tinggi tersebut maka diputuskanlah bahwa Kabupaten Kampar menjadi tuan rumah pelaksanaan puncak acara HPN dan Hut PWI Ke-65 tingkat Provinsi Riau. " Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Bupati Kampar menyampaikan bahwa merasakan betul manfaat nyata kemitraan yang terjalin dengan baik dengan insan pers selama ini. Pemberitaan di media massa telah membantu mensukseskan kegiatan pembangunan di Kabupaten Kamparm,' ujarnya. Dan hal itu membuat Bupati Kampar H Burhanuddin Husin menyambut gembira pelaksanaan acara puncak peringatan HPN dan HUT PWI tingkat Provinsi Riau tahun 2011 mendatang digelar di Kabupaten Kampar. Terjalinnya hubungan kemitraan dan hubungan silaturrahmi antara Pemkab Kampar dan masyarakat Kampar akan punya makna khusus bagi perkembangan Kabupaten Kampar saat sekarang dan pada masa yang akan datang," terang Nasruni. Diparapkan Nasruni, bagi Pemkab Kampar momentum puncak acara HPN dan HUT PWI ini juga akan dijadikan ajang untuk mensuksekan pelaksanaan PON ke-XVIII tahun 2012 yang untuk empat cabang olahraga yakni sepakbola untuk babak penyisihan, pencak silat, road race dan golf kebetulan Kabupaten Kampar selaku tuan rumah yang mendapatkan kepercayaan dari PB PON Pusat." Demam PON bagi seluruh lapisan masyarakat Kampar akan terus digelorakan," imbuh Kabag Humas Setdakab Kampar Nasruni. (arief)

Berita Lainnya

Index