PEPARNAS XIV RIAU Yasin Kobarkan Api Peparnas di Puncak Kalderon

PEKANBARU (RiauInfo) - Api Peparnas XIV Riau berkobar seperti semangat Paralympian yang bertanding 7-13 Oktober di Pekanbaru. Proses penyalaan api tersebut juga butuh perjuangan, sebab Yasin (57), si pembawa api hingga kalderon setinggi 3 Meter tersebut merupakan pelatih Tenis kursi roda Riau. Namun Ia harus merangkak ke puncak kalderon. Semangat juang Yasin mendapat aplaus dari seluruh penonton pada pembukaan Peparnas, Ahad (7/10) di Stadion Kaharuddin Nasution. Penyalaan api di kalderon menjadi puncak rangkaian acara yang dinikmati sekitar 20 ribuan penonton. Ditambah 5 ribuan atlet, pelatih dan official. Kobaran api masih nyata hingga seluruh penonton bubar pada pukul 22:00 WIB malam tadi dimana acara dimulai pukul 19:00 WIB. Yasin yang menyalakan api dengan merangkak tanpa bantuan kursi rodanya harus menaiki satu persatu tangga. Ia menerima api yang diambil dari sumur minyak pertama Minas tersebut dari Paralympian lainnya.(R10)

Berita Lainnya

Index