Pemko Pekanbaru Desak PLN Segera Atasi Masalah Listrik

PEKANBARU (RiauInfo) - Pemadaman listrik yang dilakukan PLN Cabang Pekanbaru akhir-akhir ini sangat merugikan masyarakat. Sebab pemadaman tersebut sudah sangat keterlaluan dan sudah tidak bisa ditolerir lagi. 

Terkait hal itu, Wakil Walikota Pekanbaru Erizal Muluk mendesak pihak PLN untuk segera mencarikan jalan keluarnya agar tidak terjadi lai krisis listrik seperti sekarang ini. "Sebab kondisi sekarang sudah sangat merugikan masyarakat," ungkapnya Jumat (15/8) di Pekanbaru. Dikatakannya, PLN harus secepatnya mengambil sikap dalam upaya mengatasi krisis listrik, dan Pemko Pekanbaru siap untuk membantu dengan mengerahkan segala upaya. "Soalnya kita bisa merasakan bagaimana susahnya masyarakat akibat pemadaman listrik ini," tambahnya. Dia menyebutkan, Pemko Pekanbaru telah menggelar rapat bersama pihak PLN, pihak investor dan perbankan guna membahas masalah krisis listrik ini. Dalam rapat ini muncul berbagai wacana dalam mengatasi krisis listrik di Pekanbaru khususnya dan Riau umumnya. Wacana itu diantaranya adalah dengan melakukan pembelian listrik dari dua perusahaan besar di Riau, yakni PT Riaupulp dan PT Indah Kiat. "Wacana ini bisa dijadikan alternatifuntuk jangka pendek. Sebab tidak akan bisa selamana listrikkedua perusahaan itu harus dibeli," tambahnya lagi.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index