Pembagian Daging Kurban di Pekanbaru Berjalan Tertib

PEKANBARU (RiauInfo) - Jika di beberapa kota di Pulau Jawa pembagian daging kurban sering berjalan ricuh, lain halnya di Pekanbaru. Hampir semua tempat pemotong hewan kurban proses pembagian dagingnya berjalan tertib dan aman.
Hal ini disebabkan panitianya telah mengatur sedemikian rupa sehingga hanya warga memiliki kupon saja yang akan mendapatkan jatah daging kurban. Jadi tidak akan terjadi saling berebut atau saling serobot untuk mendapatkan daging kurban. "Setiap tahun tahun melakukan pemotongan hewan kurban, tidak pernah terjadi kericuhan dalam pembagiannya, sebab kami memberikan kupon kepada setiap warga yang berhak mendapatkannya," ungkap Umar, salah seorang panitia kurban Mesjid Nurul Iman, Jalan Hangtuah Pekanbaru. Hal yang sama juga diungkapkan Aries, panbitia kurban Mesjid Alfajariah Jalan Sumbersari, Pekanbaru. Dia menyebutkan dengan sistem kupon, pembagian akan berjalan tertib. Tidak akan ada saling berebut dalam mendapatakannya.(ad)

Berita Lainnya

Index