Pejabat Pusat dan Pemprov Riau Turut Ambil Bagian

PEKANBARU (RiauInfo) - Sempena puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-35, mulai selasa (26/2) Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Bengkalis mengadakan acara silaturahmi yang diikuti pengurus Tim Penggerak (TP) PKK kabupaten, ketua beserta pengurus dan kader TP PKK Kecamatan se-Kabupaten Bengkalis.

Kegiatan bakal berlangsung selama dua hari itu diawali dengan pelaksanaan senam kesegaran jasmani bersama yang dipusatkan di lapangan Tugu Bengkalis. Selain Ketua TP PKK Kabupaten Bengkalis Ny Hj Fauziah Syamsurizal, turut membaur bersama pengurus dan kader PKK Kecamatan mengikuti senam itu, antara lain Bupati Bengkalis H Syamsurizal dan Sekretaris Daerah H Sulaiman Zakaria. Kemudian, Asisten I H Burhanuddin, Asisten III H Wan Mukhtar, Kadis Koperasi dan UKM H Umran serta Kadis Perindustrian, Perdagangan dan Investasi H Andre Sukarmen. Tak hanya itu, sejumlah pejabat dari Pemerintah Pusat dan Pemprov Riau juga ambil bagian dan ikut memeriahkan acara yang berlangsung penuh keakraban dan kekeluargaan itu. “Kebetulan mereka sedang ada urusan dinas ke Kabupaten Bengkalis. Ketika kita sampaikan dan ajak supaya dapat ikutserta memeriahkan acara silaturahmi dalam rangka HKG ke-35, mereka bersedia,” jelas Ny Fauziah. Adapun pejabat dari Pemerintah Pusat dan Pemprov Riau yang pada kesempatan itu ikut juga menyumbangkan suara emasnya untuk seluruh pengurus dan kader PKK se-Kabupaten Bengkalis itu, diantaranya H Sutanto (Departemen Dalam Negeri) dan Suprawoto (Kementerian Negara Komunikasi dan Informasi). Sedangkan dari Pemprov Riau antara lain Kepala Badan Kesbang dan Infokom, H Said Amir Hamzah. Usai senam kesegaran jasmani dan dengan diiringi penampilan dari masing-masing kecamatan, kegiatan dilanjutkan dengan lomba permainan rakyat. Lomba permainan rakyat yang membuat peserta dan masyarakat yang turut menyaksikannya larut dalam suasana kegembiraan itu, diantaranya, tarik tambang, pacu goni dan memasukkan paku dalam botol. Selain antar TP PKK kecamatan, lomba serupa juga dilaksanakan secara khusus untuk kader Posyandu Lansia. Sedangkan pada sore harinya, acara dilanjutkan dengan lomba menyanyi lagu khas daerah Kabupaten Bengkalis antar masing-masing kecamatan. Sampai berita ini ditulis, lomba menyanyi yang dimulai sekitar pukul 15.00 Wib dan dipusatkan di Gedung Kesenian Cikpuan itu masih berlangsung. Ditemui di sela-sela lomba permainan rakyat, Ny Fauziah mengatakan, kegiatan tersebut memang diselenggarakan dalam rangka memperingati HGK ke-35 tingkat Kabupaten Bengkalis. Mengenai tujuan diselenggarakannya acara silaturahmi itu, Fauziah mengatakan, untuk lebih mempererat rasa kebersamaan antar masing-masing pengurus TP PKK. Baik antara pengurus TP PKK kabupaten dan kecamatan, maupun antar dan antara TP PKK kecamatan. “Melalui forum ini juga diharapkan terjadinya saling tukar informasi dan pengalaman. Sehingga program kerja PKK, baik di tingkat kabupaten maupun di masing-masing kecamatan, lebih berdaya dan berhasil guna,” jelas Fauziah seraya mengatakan puncak HKG ke-35 akan dilaksanakan Rabu (27/2) pagi dan dipusatkan di gedung Cikpuan.(ad)

Berita Lainnya

Index