MESKI SULIT DIPREDIKSI... BMG: Waspada Angin Kencang di Riau Selatan

PEKANBARU (RiauInfo) - Angin kencang masih mengancam sejumlah daerah Provinsi Riau, Jumat (13/02/2009) ini. Meski sangat sulit diprediksi, Badan Meteorologi (BMG) Stasiun Pekanbaru menyatakan waspada angin kencang perlu ditingkatkan di wilayah Riau bagian Selatan. 

Pernyataan itu melihat dari arah angin dan peluang hujan yang relatif dominan di wilayah Riau bagian Selatan, seperti Kabupaten Inderagiri Hilir (Inhil) dan Inderagiri Hulu (Inhu) dan sekitarnya hari ini. "Angin kencang sangat sulit diprediksi. Namun perlu ditingkatkan kewaspadaan angin kencang di Riau bagian Selatan,"ungkap staf analisa Marzuki mewakili kepala BMG Pekanbaru Blucer Dologasaribu kepada RiauInfo di Pekanbaru. BMG menjelaskan, angin kencang umumnya terjadi secara tiba-tiba dan dalam waktu yang relatif singkat karena sifatnya yang selalu bergerak. Penyebab angin kencang sering muncul akibat panas bumi dari temperatur tinggi siang hari, menyusul peluang hujan yang membawa hawa dingin pada sore atau malam harinya. Sehingga tekanan udara semakin kuat dengan perobahan tersebut.(Surya)

Berita Lainnya

Index