Mayoritas Fraksi di DPRD Riau Setujui LPJ Gubernur Riau

PEKANBARU (RiauInfo): DPRD Riau Selasa (28/7) menggelar Rapat Paripurna dengan agenda pandangan akhir fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Laporan Pertanggungjawaban (LPj) Gubernur Riau atas penggunakaan APBD 2008.
Dalam sidang paripurna itu, mayoritas Fraksi DPRD Riau Setujui LPj Gubri. Dengan demikian langsung disahkan menjadi Peraturan Daerah. Dalam pandangan tersebut, mayoritas fraksi anggota dewan menerima. Sedangkan F-PBR Plus belum siap memberikan pandangan. Beberapa fraksi dewan yang menerima adalah Fraksi Partai Golkar (FPG), Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS), Fraksi Partai Amanat Nasional (FPAN), Fraksi Partai Persatuan Pembangunan Plus (FPPP Plus), Fraksi Partai Demokrasi Indonesia ( FPDI), serta Fraksi Partai Gabungan. Ketua F-PBR Edi Basri menyatakan, ketidaksiapan fraksinya lebih dikarenakan waktu. Meski demikian, dirinya meminta agar pandangan fraksinya nantinya tetap dimasukan bersamaan dengan fraksi lainnya. Pimpinan rapat paripurna Sofyan Hamzah seusai disetujuinya LPj Gubri tahun 2008 tersebut oleh fraksi dewan, langsung menyatakan Ranperda LPj Gubri atas APDB Riau 2008 disahkan menjadi Peraturan Daerah, dan diikuti dengan panandatanganan oleh pimpinan dewan, Kemudian Wagubri HR Mambang Mit atas nama Gubri HM Rusli Zainal. Gubri dalam amanatnya yang dibacakan oleh Wagubri HR Mambang Mit mengatakan LPj pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2008 merupakan perwujudan dalam melakukan berbagai kegiatan. Sebagaimana yang telah dianggarkan secara akuntabel dan memiliki dampak terhadap kelangsungan pembangunan Riau ke depan. Beberapa pokok persoalan yang terus menjadi prioritas adalah lanjutan menanggulangi kemiskinan akibat rendahnya kapasitas produksi dan akses terhadap sumber daya produktif bagi masyarakat. Kemudian, upaya meningkatkan akses dan kwalitas pendidikan serta upaya meningkatkan kwalitas kesehatan. Berbicara anggaran, total anggaran APBD Riau tahun 2008 sebesar Rp.4,535 triliun lebih. Angka tersebut telah berhasil direalisasikan selama tahun anggaran 2008 sebesar Rp.3,657 triliun lebih atau sama dengan 80,65 persen, papar Gubri. "Keberhasilan ini tidak terlepas atas dukungan semua pihak termasuk kalangan dewan," ujar Gubri. Sebelum menutup pidatonya, Gubri mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh anggota dewan yang telah mendukung Lpj-nya hingga akhirnya menjadi Perda yang kemudian ditetapkan.(ak)

Berita Lainnya

Index