Kondisi Bocah Suspect Flu Babi Makin Membaik

PEKANBARU (RiauInfo) - Kondisi bocah asal Malaysia Suzan (9) yang sempat dinyatakan suspect flu babi, kini sudah semakin membaik. Suhu tubuhnya sudah mulai mendekati normal, dan bocah tersebut sudah bisa melahap semua makanan yang diberikan.
"Berdasarkan mengecekan suhu tubuh yang kami lakukan terhadap pasien kemaren, suhunya cuma 36,6 deraat selsius atau telah mendekati normal. Padahal sebelumnya sempat 39,2 derajat selsius," ungkap Koordinator Penanggulangan Flu Burung RSUD Arifin Achmad, dr Azizman Saad. Selain suhu tubuhnya sudah turun, Suzan juga tidak lagi muntah-muntah dan diar. Dia uga tidak mengalami sesak nafas, batuk dan gangguan pada paru-parunya. Sehubungan hal itu Suzan hanya dinyatakan menderita demam biaya, bukan flu babi. Meskipun demikian, pihak rumah sakit sebelumnya telah mengirim sampel darah dan uji usap lendir ke laboratorium Depkes Jakarta. Diperkirakan dalam waktu 3 hingga 4 hari mendatang akan diterima hasil pemeriksaannya, apakah positif flu babi atau tidak. Dia menyebutkan, pihaknya sudah menangani pasien sesuai dengan protap penanganan flu burung. Jika pasien sudah memperlihatkan kemajuan dan tidak menunjukkan gejala-gejala terkena flu babi, maka pasien sudah bisa pulang.(ad)

Berita Lainnya

Index