Kini Justru Ada Wanita Jadi Kepala Keluarga

PEKANBARU (RiauInfo) - Perjuangan Kartini untuk meningkatkan drajat kaum wanita memang sudah menunjukkan hasil yang nyata. Bahkan saat ini tidak jarang sebuah rumah tangga di Indonesia dikepalai oleh sang istri. 
Bahkan sejak perekonomian di tanah air terguncang, dimana banyak terjadi HPH, sehingga pengangguran meningkat, membuat sejumlah rumah tangga di Riau menggantungkan hidupnya kepada sang istri. Seperti yang dialami Ny Lasmi (32) warga Jalan Hangtuah Pekanbaru yang sudah menjadi pengangguran sejak tiga tahun yang lalu. Kini dia yang mencari nafkah dengan berjualan lontong dan pecal di sebuah warung tak jauh dari rumahnya. Sedangkan suaminya, Rahman (38) hanya membantu-bantunya, seperti mencuci piring atau membungkus lontong untuk para pembeli. "Kondisi ini sudah hampir tiga tahun kamu jalani," ujar Ny Lasmi di sela-sela kesibukannya melayani pembeli. Menurut dia, sejak suaminya di PHK dari sebuah perusahaan kontraktor PT Chevron Pacific Indonesia (CPI), dia yang mengambil alih peran kepala keluarga di rumah tangganya. "Ya gimana lagi. Kalau tidak begitu anak-anak mau dikasi makan apa," tegasnya. Disebutkannya, suaminya sudah berusaha mencari pekerjaan ke sana kemari, tapi tetap tidak didapatkan. "Tapi syukur saja, dari usaha jual lontong ini kami sekeluarga bisa tetap dapat makan tiga kali sehari," tambah ibu yang memiliki 2 orang anak ini. Beda halnya dengan Ny Warni (34) warga Kelurahan Tanjung Rhu, Pekanbaru. Suaminya baru setahun yang lalu kena PHK dari tempat kerjanya. Namun dia tidak perlu harus berjualan lontong seperti Ny Lasmi tadi. Warni masih beruntung karena sejak lajang dulu dia sudah bekerja sebagai PNS di sebuah kantor dinas di Pekanbaru. "Sejak suami tidak bekerja lagi, otomatis keperluan hidup kami tergantung pada gaji saya," jelasnya. Jadi sekarang ini, menurut dia, boleh dikatakan dia sebagai kepala keluarga. "Kalau Ibu Kartini melihat hasil perjuangannya saat ini pasti akan tersenyum melihat ibu-ibu yang kini banyak jadi kepala keluarga," tambahnya lagi.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index