PEKANBARU (RiauInfo) – Program penghijauan yang akan akan dilakukan secara serius oleh Pemprov Riau terkait pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII mendatang diyakini akan merubah suasana kota Pekanbaru. Menjelang PON tahun 2012 mendatang seluruh venues dan lingkungan Kota Pekanbaru bakal menghijau.
Hal itu diungkapkannya kemaren pada acara pertemuan antara Pengurus Besar (PB) PON Riau dengan pihak Unnes untuk mendiskusikan rencana program “Green PON” yang akan dilaksanakan di Riau. Pertemuan itu digelar di ruang rapat Sekretariat PB PON Riau Jalan Gajahmada, Pekanbaru.
Menurut Sudijono saat ini kota Pekanbaru masih terlihat tandus. Hanya beberapa titik saja yang terlihat penghijauan. Kondisi ini akan membuat udara kota semakin panas, apalagi pertumbuhan rumah toko dan gedung-gedung sangat tinggi di kota ini.
Karena itulah, dia berpendapat mulai saat ini perlu digalakkan program penghijauan di kota ini. Setidaknya setiap ruko ditanami pohon melindung. “Kalau lingkungan di kota ini sudah hijau, saya yakin Pekanbaru tidak lagi sepenas sekarang ini,” tambahnya.(ad)