JALAN LINTAS RIAU-SUMBAR Wilayah Riau Mulus, Wilayah Sumbar Rusak dan Penuh Lubang

BUKITTINGGI (RiauInfo) - Jika dulu jalan lintas Riau-Sumbar banyak mengalami kerusakan, terutama di wilayah Riau, namun kini kondisinya malah terbalik. Ruas jalan di wilayah Riau justru mulus, sedangkan di wilayah Sumbar banyak yang rusak dan berlubang. 

Mulai memasuki perbatasan Sumbar, jalan buruk mulai banyak ditemukan. Kerusakan jalan yang paling parah adalah antara Rangkiang (Pangkalan Koto Baru) sampai ke Panorama. Disini pengendara harus berhati-hati karena banyak ditemukan lubang di jalanan. Keberadaan lubang dan jalan rusak ini sangat membahayakan pengendara sebab berada di ruas jalan yang penuh tanjakan dan tikungan tajam. Kalau pengendara tidak hati-hati dan pelan-pelan, bisa menimbulkan celaka, apalagi saat berpapasan dengan kendaraan dari depan. Kerusakan parah juga ditemukan di ruas jalan menjelang Kelom Sembilan. Bahkan di wilayah ini terdapat ruas jalan yang permukaannya terdiri dari tanah dan batu-batu keras. Jika tidak berhati-hati, kendaraan berida kecil seperti sedan, bisa kandas.(ad)
 

Berita Lainnya

Index