Idul Fitri Untuk Lebih Siarkan Agama Islam

news2708SELATPANJANG (RiauInfo) - Bupati Bengkalis H Syamsurizal mengajak seluruh umat Islam di daerah ini untuk menjadikan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1428 H sebagai momentum untuk lebih mensiarkan agama Islam serta meningkatkan kualitas persaudaraan, baik itu antar dan antara sesama umat Islam, maupun antar dan antara umat Islam dengan masyarakat lainnya. Harapan tersebut disampaikan Syamsurizal ketika mengadakan silaturahmi dengan sekitar 300 jemaah masjid Al Muhtadin Selatpanjang. Silaturahmi yang juga dihadiri pemuka agama dan sejumlah tokoh masyarakat tersebut dilaksanakan, Rabu (10/10) malam lalu. “Jadikan perayaan Idul Fitri 1428 H ini sebagai memomentum untuk lebih meningkatkan rasa kebersamaan diantara kita,” ujar Syamsurizal seraya berharap agar mengikuti ketentuan yang ditetapkan pemerintah mengenai kapan jatuhnya 1 Syawal 1428 H. Namun demikian, siapapun orangnya, sambung Syamsurizal, juga harus menghormati apabila ada sebagian umat Islam di daerah ini yang merayakan hari raya 1 Syawal 1428 H, tidak sama dengan apa yang nantinya akan ditetapkan pemerintah. “Masing-masing pihak memiliki dasar perhitungan sendiri yang mesti dihormati. Akan tetapi, sebagai warga negara yang baik, alangkah bijaknya bila kita mengikuti keputusan yang ditetapkan pemerintah,” imbuhnya. Pada bagian lain dan sebagai salah bentuk syiar Islam, Syamsurizal mengingatkan dan sangat berharap agar pelaksanaan sholat sunat Idul Fitri dilaksanakan di lapangan terbuka. “Karena itu saya menyambut baik dan mendukung sepenuhnya inisiatif camat Tebing Tinggi yang telah memutuskan pelaksanaan sholat Ied 1428 H tingkat Kecamatan Tebing Tinggi akan dilaksanakan di lapangan terbuka,” kata Syamsurizal. Kemudian, bupati bergelar Sri Mahkota Sempurna Negeri ini mengajak seluruh umat Islam di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini untuk merayakan hari kemenangan tersebut dengan sederhana, tidak berlebih-lebihan. Dikatakan Syamsurizal, merayakan Idul Fitri merupakan penghargaan dan kegembiraan tersendiri bagi orang-orang yang berpuasa. Dalam memaknai kegembiraan tersebut, ujarnya lagi, Allah SWT dalam kitab suci Alqur’an dengan jelas memberikan arahkan. “Yaitu dengan mengagungkan asma Allah SWT dengan bertahmid, bertasbih dan bertakbir serta bertahlil,” katanya. Seterusnya, imbuhnya lagi, perayaan Idul Fitri juga harus dijadikan momentum untuk meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT karena telah selesai menunaikan ibadah puasa Ramadhan. Karena, menurut Syamsurizal, bersyukur kepada Allah SWT juga merupakan salah satu bentuk atau wujud dari rasa kegembiraan. Pada kesempatan silaturahmi yang diisi dengan santapan rohani Ramadhan oleh ustadz Awaluddin Hasibuan itu, Syamsurizal dan isteri Ny Hj Fauziah Syamsurizal, juga memberikan santunan kepada sejumlah anak yatim dan kaum dhuafa. Sebelum itu, bertempat di rumah dinas camat Tebing Tinggi, Syamsurizal yang dalam kunjungan silaturahmi tersebut didampingi Kadis Koperasi dan UKM Umran, Kadis Pertanian dan Peternakan H Ahmad Ramli, Anngota DPRD dari Partai Golkar H Usman Effendi R, Kabag Kesra HA Halim dan Kabag Pemberdayaan Perempuan Ny Hj Syarifah Zamaniah, melaksanakan buka puasa dan sholat magrib berjamaah dengan pemuka masyarakat dan tokoh agama. Kemudian, sebelum berangkat menuju tempat silaturahmi di masjid Al Muhtadin, Syamsurizal bersama Camat Masrul Kasmy dan Upika Tebing Tinggi memasang colok sebagai pertanda Idul Fitri 1428 H semakin dekat. Sedangkan sore harinya sesaat baru tiba dari Bengkalis, dengan didampingi camat Tebing Tinggi, Syamsurizal meninjau dan melaksanakan dialog dengan sejumlah pedagang jajanan berbuka puasa dan mainan anak-anak yang menggelar dagangannya yang terdapat di salah satu ruas jalan kota Sagu tersebut. (Tony/rls)
 

Berita Lainnya

Index