Idul Fitri Masih Lama, Gas Elpiji Sudah Keburu Menghilang di Pekanbaru

news6412PEKANBARU (RiauInfo) - Janji Pertamina bahwa akan menjamin ketersediaan gas elpiji di tengah masyarakat selama Ramadhan dan Idul Fitri ternyata hanya isapan jempol belaka. Buktinya dalam dua hari ini masyarakat Pekanbaru kesulitan mendapatkan gas elpiji karena sudah mulai langka di pasaran. Ketiadaan gas elpiji tidak hanya di tingkat distributor saja, tapi di tingkat sub agen juga tidak ditemukan lagi. Seperti di sebuah sb agen di Jalan Hang Jebat Pekanbaru, dalam dua hari ini sudah memasang pengumuman yang berbungi "Gas Elpiji Kosong" di depan tempat usahanya. Beberapa distributor mengakui sudah dua hari ini tidak menjual gas elpiji. "Sudah banyak orang datang kesini untuk membeli gas elpiji, tapi terpaksa pulang dengan kecewa karena stok kami sudah dua hari ini kosong," ungkap Akuan, salah seorang distributor di Jalan Hangtuah kepada RiauInfo, Rabu (10/9). Hal yang sama juga diungkapkan Edi, distributor di Jalan Tanjung Datuk, Kecamatan Limapuluh. Dia menyebutkan sudah hari ini gas kosong. "Jangan khan untuk menjual, untuk kebutuhan sendiri tidak ada. Saya terpaksa kembali menggunakan kompor minyak tanah," jelasnya. Disebutkannya, jika dari awal tahu gas elpiji akan langka, dia pasti akan menyisihkan satu tabung untuk digunakan sendiri. "Ternyata begitu gas terakhir terjual dua hari lalu, gas elpiji ngak masuk lagi hingga sekarang. Sementara gas di rumah sudah habis juga," ungkapnya kesal.(Ad)

Berita Lainnya

Index