HUJAN TERUS-MENERUS DI KABUPATEN KAMPAR BPBD Akan Bentuk Satgas Dan Relawan Untuk Antisipasi Banjir

BANGKINANG (RiauInfo) - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kampar H Fauzi Nurta usai dilantik pada akhir Bulan Desember 2010 lalu oleh Bupati Kampar H Burhanuddin Husin. Program kerja dan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini adalah membentuk Satuan Tugas (Satgas) dan Relawan. "Menghadapi musim hujan begini, saya belum bisa berbuat apa-apa, kita masih membahas dan merancang program kerja, kegiatan apa yang akan dilaksanakan. Tentu ini akan kita bahas terlebih dahulu dengan seluruh Kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) di Kabupaten Kampar. Yang sangat perlu, untuk mengantisipasi terjadi bencana adalah petugas yang akan kita bentuk yiatu Satgas dan Relawan. Dan ini tentunya perlu pelatihan dan pendidikan terlebih dahulu," ujar H Fauzi Nurta yang ditemui wartawan di Bangkinang, Kamis (27/01/2011) kemarin. Dikatakan Fauzi, saat ini yang sedang difokuskan membenahi organisasi di BPBD sendiri, untuk menghadapi musin hujan begini, dia akan mengirim surat kepada Badan Metereologi Kimia Fauzi juga menghimbau kepada masyarakat yang tempat tinggalnya terkena banjir untuk segera berhati-hati, daerah yang langganan terkena banjir, ini harus lebih waspada lagi, dan dia minta jika ada terjadi banjir agar memberikan informasi yang cepat. " Kepada masyarakat yang ditempatnya ada banjir, saya minta untuk segera melaporkan kepada dirinya atau datang aja ke Kantor Bupati Kampar di Lantai 3. Saya katakan sampai saat ini belum ada informasi tentang adanya derah kita yang terkena banjir, banjir ini paling terjadi di tempat tinggal masyarakat yang berada dipinggiran sungai Kampar," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kampar.(arief)

Berita Lainnya

Index