Haris Jumadi Mengundurkan Diri Dari PKS

PEKANBARU (RiauInfo) - Tanpa pernah terbesit sebelumnya, jika seorang anggota DPRD Kota Pekanbaru dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Haris Jumadi  akan mengundurkan diri dari partai .

Karena, anggota yang acap menyuarakan kebijakan pro rakyat ini secara tiba-tiba memutuskan untuk hengkang dan berniat mencalonkan diri menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia. Seperti yang diungkapkannya kepada RiauInfo melalui telephon seluler Sabtu (5/7). Menurut Haris, rencananya surat pengunduran diri itu akan diajukan ke DPD PKS Kota Pekanbaru, Komisi Pemilihan Umum (KPU), DPRD Kota Pekanbaru pada 9 JUli mendatang. Saat ditanya tentang penyebab niat pengunduran dirinya itu, Haris menampik jika dikaitkan dengan isu Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tentang abstainnya partai tempat ia bernaung. Katanya, hal ini tidak ada hubungannya dengan niat mundurnya dari PKS. Motivasi yang dipegangnya adalah berjuang. Menurutnya, berjuang itu bisa dimana-mana, termasuk lewat anggota DPD RI yang nota benenya non partai. Ketika disinggung apakah karena PKS tidak sehaluan lagi dengannya, Haris lagi-lagi membantah. "Jangan memancing ah...," jawabnya sambil tertawa. Seiring pengunduran dirinya, pria kelahiran 16 Agustus 1976 ini secara otomatis akan digantikan posisinya oleh anggota PKS lainnya pada Pergantian Antar Waktu (PAW). Secara mekanisme partai adalah urutan berikutnya setelah Haris, yaitu urutan III Hj Nurleyli BSc daerah pemilihan kota. Sedangkan dirinya berada di nomor urut II setelah Muhammad Sabarudi ST yang kini menjadi Ketua Fraksi. Sekedar informasi, Haris kini telah berhasil mengumpulkan 2000 lebih fhoto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) serta tandatangan dukungan di provinsi Riau. Hasil ini sungguh luar biasa, mengingat pembukaan dukungan baru dilakukan pada tanggal 4 semalam oleh tim yang tersebar di seluruh provinsi Riau. Hasil dukungan tandatangan dan KTP ini rencananya akan diserahkan ke KPU pada tanggal 10 Juli mendatang bersamaan pendaftaran pencalonan diri manjadi DPD RI. (muchtiar)
 

Berita Lainnya

Index