Harga TBS Sawit Riau Turun

PEKANBARU (RiauInfo) - Setelah selama beberapa pekan sebalumnya terus mengalami kenaikan, pekan ini harga Tandan Buah Segar (TBS) Sawit Riau mengalami penurunan. Pekan ini TBS sawit Riau turun sebesar Rp41 perkilogramnya dibandingkan pekan lalu.
Kepala Sub Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Dinas Perkebunan Riau, Ferry HC mengatakan penurunan tersebut terjadi karena adanya penurunan jumlah ekspor CPO Riau. "Harga TBS sawit Riau memang masih tergantung pada kondisi ekspor CPO," ungkapnya. Pada pekan lalu harga TBS sawit Riau mencapai Rp1.488 perkilogram, namun pekan ini turun sebesar Rp41 perkilogram, sehingga harganya menjadi Rp1.447 perkilogram. Harga ini ada kemungkinan akan mengalami kenaikan pada pekan-pekan mendatang. Menyingung apakah ada pengaruhnya pengurangan ekspor dari Indonesia ke negara Erpa terhadap harga TBS Riau, Ferry mengatakan tidak ada pengaruhnya. Sebab pasar utama CPO Riau bukan ke Eropa, melainkan ke negara Asia, seperti Cina, Pakistan dan India.(ad)

Berita Lainnya

Index