Harga Pupuk di Riau Melonjak Sampai 100 Persen

PEKANBARU (RiauInfo) - Para petani di Riau makin susah saja hidupnya. Sebab harga pupuk di daerah ini terus melonjak hingga mengalami kenaikan harga 100 persen. Hal ini diduga kuat akibat berkurangnya pasokan pupuk dari luar negeri.

Ketua Distributor Pupuk Riau, Marjoni di Pekanbaru, Senin (14/1) kepada wartawan membenarkan adanya kenaikan pupuk itu. Bahkan dia menambahkan kenaikan harga pupuk impor diantaranya jenis NPK, TSP dan KCL mencapai 100 persen dibanding harga normal. "Kenaikan harga pupuk impor mencapai Rp200 hingga Rp300 per kilogram setiap minggunya, dan kenaikan yang terjadi setiap minggu tersebut terus berlangsung selama sekitar dua bulan terakhir sehingga totalnya mencapai 100 persen," katanya. Ia menjelaskan, alasan mengapa para importir mengurangi pasokan pupuk impor kemungkinan besar disebabkan harga pupuk yang sedang bergejolak. Sedangkan mengenai pupuk bersubsidi yang merupakan bantuan dari pemerintah menurutnya hingga saat ini belum dapat direalisasikan ke petani karena masih menunggu surat keputusan di tingkat menteri terkait. Ketika ditanya perihal berapa kebutuhan pupuk di Provinsi Riau dalam setahun, dia menyebutkan sekitar 300 ribu ton untuk jenis pupuk tertentu. "Untuk pupuk jenis tertentu petani Riau membutuhkan sampai 300 ribu ton," ungkapnya.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index