GERAKAN PANTANG MUBAZIR Super Qurban Solusi Tepat Sarat Manfaat

PEKANBARU (RiauInfo) - Menjelang momentum Idul Adha 1429 H, dengan spirit “Pantang Mubazir”, Rumah Zakat Indonesia kembali mengkampanyekan program Super qurban yang kini memasuki tahun kesembilan. 

Super qurban merupakan program yang menawarkan aplikasi teknologi pengolahan daging qurban menjadi kornet. Target utamanya adalah agar manfaat qurban lebih optimal untuk dapat menjangkau semakin banyak masyarakat diberbagai penjuru nusantara. Kornet qurban akan didistribusiakan melalui kegiatan-kegiatan Rumah Zakat Indonesia, antara lain: Siaga Bencana, aksi tanggap bencana yang dikelola RZI dengan program terpadu focus pada penigkatan gizi dan kesehatan korban bencana alam atau daerah konflik, yang seringkali mengalami kesulitan pangan. Kemudian Siaga Gizi, kegiatan distribusi bantuan pangan gratis bagi masyarakat daerah minus, daerah gizi buruk serta ICD (Integrated CommunityDevelopment/Desa Binaan Terpadu) dengan target peningkatan gizi masyarakat, yang dilakukan secara berkala. Kini telah berdiri 207 ICD sebagai pusat pemberdayaan komunitas, atau dengan Penyerahan langsung pada peserta qurban. Hingga September 2008, pendistribusian Super qurban secara nasional untuk kornet Sapi mencapai 50.071 kaleng. Kemudian untuk kornet kambing mencapai 43. 984 kaleng. Dengan perincian pendistribusian, regional Sumatera untuk kornet Sapi 4.553 kaleng dan kornet Kambing 6.737 kaleng. Regional Jabotabek untuk kornet Sapi 16.105 kaleng dan 13.231 kornet kambing. Regional Jawa Barat terdistribusikan 25.528 kornet Sapi dan 18.480 kornet Kambing. Kemudian untuk regional Jawa terdistribusikan 3.885 kornet Sapi dan 5.536 kornet kambing. RZI memberikan berbagai fasilitas kemudahan bagi masyarakat muslim yang ingin berqurban, bisa melalui auto qurban, cukup dengan pesan singkat (sms, red) anda bisa berkontribusi, jemput super qurban, dengan menghubungi ZIS Consultan melalui telepon/SMS Center, Visiting Counter, dengan mengunjungi kantor cabang di kota anda, autodebet, merupakan program angsuran (tabungan) Superqurban), transfer bank, melalui rekening bank-bank yang bekerjasama dengan RZI. (rls/muchtiar)


Berita Lainnya

Index