GELOMBANG REDA... Pelayaran Aman Melaut di Pesisir Riau

PEKANBARU (RiauInfo) - Ketinggian air laut wilayah pesisir Provinsi Riau masih dinilai aman bagi pelayaran. Perairan pesisir Provinsi Riau dinyatakan aman menyusul ketinggian gelombang yang hanya kurang dari 0,5 meter hari ini. Ketinggian gelombang pasang sedikit meningkat di perairan pesisir Pulau Bengklis dan Selat Panjang antara 0,5 meter hingga 1 meter. 

Perairan pesisir Rokan Hilir Provinsi Riau dan sekitarnya hanya mengalami gelombang yang kurang dari 0,5 meter tersebut. Begitu juga dengan perairan Selat Melaka yang berdekatan dengan perairan Rohil hanya mengalami gelombang yang kurang dari satu meter hari ini. Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Stasiun Pekanbaru melaporkan, ketinggian gelombang relatif mereda dibanding sebelumnya yang rata-rata lebih dari satu meter. Sedangkan gelombang di sekitar perairan Bengkalis dan Selat Panjang dan sekitarnya juga tergolong aman bagi pelayaran hari ini.(Surya)
 

Berita Lainnya

Index