Fakhrunnas MA Jabbar: Pekerjaan Wartawan Lebih Memuaskan Batin

PEKANBARU (RiauInfo) - Meski sudah menjalani beberapa profesi, diantaranya menjadi wartawan, dosen, praktisi Humas dan sekarang diangkat menjadi Deputi Direktur di PT Riaupulp, ternyata Fakhrunnas MA Jabar tetap merasa lebih bangga sebagai seorang wartawan. 

Hal itu diungkapkannya saat memberikan kata sambutan pada acara Malam Silaturahmi yang digelar PWI Cabang Riau, Sabtu malam (15/11) di halaman Kantor PWI Cabang Riau Pekanbaru. Acara ini dihadiri sejumlah tokoh masyarakat dan perwakilan beberapa perusahaan swasta di Riau. Menurut Fakhrunnas, profesi wartawan itu lebih memuaskan batin ketimbang profesi-profesi lainnya. Sebab tantangan yang dihadapi sangat besar dan hasil kerja wartawan akan dinikmati oleh banyak orang. "Inilah membuat profesi wartawan lebih memuaskan batin ketimbang profesi lain," tambahnya. Dia juga menceritakan, pernah didatangi oleh wartawan-wartawan pemula yang mengharapkan dapat bekerja di perusahaannya. Namun Fakhrunnas mengingatkan mereka bahwa sebenarnya pekerjaan wartawan itu lebih bagus ketimbang menjadi karyawan di perusahaan swasta. Lagi pula, menurut dia, peluang kerja di perusahaan swasta juga sangat terbatas, sementara peluang kerja di sektor media massa terbuka lebar. Makanya dia mengharapkan para wartawan untuk dapat terus menekuni profesi ini. Karena wartawan merupakan profesi yang sangat membanggakan.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index