Dumai Terima Riau Investment Award 2008

PEKANBARU (RiauInfo) - Badan Promosi dan Investasi (BPI) Provinsi Riau menobatkan penghargaan Riau Investment Award 2008 kepada kota Dumai. Penghargaan ini merupakan dukungan atas gairah investasi di daerah provinsi Riau yang mengalami peningkatan setiap tahunnya. 

BPI Riau mempercayakan Aspindo sebagai tim penilai daerah yang akan menerima Riau Investment Award 2008 tersebut. Asosiasi Pengusaha Indonesia (Aspindo) Riau menilai iklim dan kebijakan investasi Kota Dumai mempunyai rating tertinggi dibanding daerah lainnya di Riau. Kota Dumai mendapat nilai 77,8 dari berbagai kebijakan investasinya. Sedangkan Kota Pekanbaru meraih nilai 76,91 dan Kabupaten Indragiri Hilir dengan nilai 76,41. Riau Investment Award (RIA) 2008 juga menilai Kabupaten Kuantan Singingi sebagai daerah pemekaran yang paling komit dalam mewujudkan iklim investasi yang kondusif. Gubernur Riau secara langsung menyerahkan penghargaan RIA 2008 ke semua pemenang. Acara penyerahan Anugeran RIA 2008 berlangsung di Hotel Aryaduta, Rabu (24/12/2008) ini di Pekanbaru. 11 Kabupaten/kota Riau juga menerima penghargaan itu karena nilai investasi di seluruh daerah Riau tahun ini mengalami peningkatan. Kepala BPI Provinsi Riau M Yafiz mengatakan, ada beberapa landasan tim penilai dalam menentukan prestasi daerah agar meraih peringkat Riau Investment Award (RIA) ini. Penilaian dilihat dari kebijakan pemerintah atas dukungan investasi, nilai investasinya dan keamanan. Menurut M Yafiz, semua daerah provinsi Riau mengalami peningkatan nilai investasi, namun mempunyai perbedaan dari tiga penilaian tersebut. Sehingga Riau Investment Award 2008 ini mendapatkan kota Dumai sebagai kota terbaik rangkingnya dalam tiga penilaian tersebut.(Surya/ril)
 

Berita Lainnya

Index