DPC PKB Kampar Optimis Raih 4 Kursi di Pemilu 2009

PEKANBARU (RiauInfo) - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kabupaten Kampar optimis meraih suara 30 persen di setiap Dapil para Caleg kabupaten Kampar. Sikap ini menyusul eksistensi PKB di kabupaten Serambi Mekkah itu sejak Pemilu 2004 lalu hingga saat ini. 

Ketua DPC PKB Kampar H.Muhammad Ilyas mengatakan, pernyatan sikap optimis itu tertuang dalam konsolidasi PKB Kampar yang telah disepakati para Caleg beberapa waktu lalu. DPC PKB Kampar mendapatkan pemetaan suara dari 5 Daerah Pemilihan (Dapil) berbasis PKB sangat dominan sejak Pemilu 2004 hingga saat ini. "Sejak Pemilu 2004 tercatat ribuan pemilih PKB untuk para Caleg di Kampar. Namun para saksi PKB tidak menghadiri proses penghitungan suara di setiap TPS saat itu. Kelalaian ini menjadikan suara PKB hilang begitu saja yang seharusnya minimal mendapatkan satu kursi DPRD saat itu,"terang M.Ilyas menjawab RiauInfo. Kenyataan itu menjadikan salah satu tolak ukur DPC PKB Kampar mengukuhkan pendukungnya di setiap Dapil yang ada di Kampar. Pengukuhan tersebut bermula dengan memastikan 10 orang saksi di setiap TPS nantinya. Konsolidasi PKB Kampar juga melibatkan Pimpinan Anak Cabang (PAC) PKB di setiap kecamatan. "Masyarakat umumnya menyadari eksistensi dan basis PKB Kampar yang tidak saja dari kalangan ulama dan mayoritas Nahdatul Ulama di Negeri Serambi Mekkah ini. Dengan perubahan yang lebih terbuka di tubuh PKB yang dipimpin Muhaimin Iskandar dan putra daerah Lukman Edi saat ini, maka target 4 kursi tersebut sangat terbuka untuk PKB di DPRD Kampar pada Pemilu 2009 nanti,"ujar Ilyas.(Surya)
 

Berita Lainnya

Index