Donor Darah CPI Minas, Sukses Kumpulkan 118 Kantong Darah

news7300PEKANBARU (RiauInfo) - PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) kembali menggelar bakti sosial donor darah. “Darahmu Menjadi Harapanku”, kalimat yang sangat menyentuh ini menjadi tema pada kegiatan donor darah yang terselenggara atas kerjasama tim OE HES-Minas, Persatuan Ibu Ibu Chevron Minas (PIICM) dan PMI cabang Pekanbaru.

Kegiatan yang diselenggarakan pada Rabu, (19/11) di Golden Barrels Club, Minas ini berhasil menarik 141 pendonor dan menghasilkan 118 kantong darah. Acara ini merupakan salah satu agenda tahunan PIICM dan selalu mendapat sambutan yang luas dari karyawan dan keluarga pegawai CPI di Minas dan Rumbai serta para karyawan mitra kerja CPI yang bekerja di Minas.

Acara dibuka secara resmi oleh General Manager Sumatra Light South, Yanto Sianipar. Dalam pengarahannya Yanto atas nama manajemen CPI sangat bergembira dan mendukung terselenggaranya acara donor darah ini. 

Lebih lanjut Yanto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian terhadap sesama, terutama bagi yang membutuhkan transfusi darah karena berbagai sebab. 

Kegiatan kemanusiaan ini dibantu sepenuhnya oleh PMI cabang Pekanbaru, mulai dari proses pengambilan darah dan penyimpanannya, serta didukung oleh team Medical CPI Minas. Nanda, perwakilan dari PMI Pekanbaru sangat menghargai adanya kegiatan donor darah dari keluarga CPI dan mitra kerjanya. “Kegiatan ini dapat menutupi kekurangan cadangan darah di PMI, kami berharap agar kegiatan donor darah ini tetap diadakan setiap tahun ”, ungkapnya. 

Sebelumnya, kegiatan serupa yang dimotori oleh Persatuan Ibu-ibu Chevron Rumbai juga telah berhasil menyumbangkan 121 kantong darah dari 149 orang karyawan dan mitra kerja beserta keluarga CPI yang bermukim di Rumbai.(ad/rls)

Berita Lainnya

Index