Disperindag Riau Undang 11 Daerah

PEKANBARU (RiauInfo) - Dua agenda penting yang akan dijalankan oleh Dinas Perindusterian dan Perdagangan (Disperindag) Riau pekan depan akan disosialisasikan kepada berbagai pihak terkait. Program pertama yakni masalah OP minyak goreng dan kedua pelaksanaan pasar lelang agro.

Acara sosialisasi ini akan dihadiri oleh Disperindag kabupaten/kota se Riau serta pelaku usaha yang berminat menyelenggarakan OP ini di tiap kabupaten/kota se Riau. Sedang sosialisasi Pasar lelang komoditi agro akan menghadirkan pelaku usaha yang memiliki usaha atau produk agro. Menurut Henri Rustam dari Disperindag Riau mengatakan, kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan dan menginformasikan segala hal yang akan memudahkan program Disperindag. Apalagi, kata Henri, maslah akan digulirkannya Oerasi Pasar (OP) minyak goreng yang bersubsidi dalam waktu dekat ini. "Dengan sosialisasi ini, kita akan meneima laporan Disperindag Daerah masing-masing. Sejauh mana kesanggupan mereka memulai OP minyak goreng nantinya. Dan apakah kesediaan tersebut akan menjadi kelancaran OP di daerah itu nantinya," terang Henri pada RiauInfo, Jumat (9/11) di Pekanbaru. Menurut Henri, pelaksanaan OP kali ini akan diserahkan secara penuh kepada Disperindag kabupaten/kota masing-masing. Sehingga koordinasi OP di daerah tersebut lebih efektif dan efisien. Kebijakan ini juga seiring dengan anjuran Deperindag yang memberikan kontribusi bagi subsidi OP ini ke seluruh provinsi. Acara sosialisasi ini akan dihadiri 100 undangan yang terbagi dari anggota pelaksana OP dan pihak pasar lelang dan para pelaku usaha ke dua bidang tersbut. Acara yang bertajuk Sosialisasi Pasar Lelang dan Koordinasi Pemantaun Distribusi Barang Bersubsidi ini akan dilangsungkan di hotel Furaya Pekanbaru, Senin (12/11) mendatang.(Surya)

Berita Lainnya

Index