Dinilai Rancu dan Terkesan Menyesatkan

news1899PEKANBARU (RiauInfo) - Ucapan "Selamat Ulang Tahun Emas ke-50 Provinsi Riau" dinilai rancu dan terkesan sangat menyesatkan. Karena kata "emas" itu sendiri sudah punya arti ulangtahun ke-50. Jadi seharusnya tidak perlu lagi menggunakan kata "ke-50". Jika ucapannya tetap menggunakan kalimat "Selamat Ulang Tahun Emas ke-50 Provinsi Riau", berarti ini sama halnya dengan memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-2500 untuk Provinsi Riau. Sebab emas itu sudah menunjukan 50 tahun,lalu kalau dikalikan 50, maka jumlahnya menjadi 2500. Kepala Seksi Pengembangan Bahasa Dinas Kebudayaan, Kesenian dan Pariwisata Riau, Yoserizal Zein kepada RiauInfo, Rabu (8/8) di Pekanbaru mengatakan kata-kata seperti itu banyak ditemukan di spanduk-spanduk atau di baliho yang tersebar di kota Pekanbaru. Ini menurut dia, menandakan masih banyaknya orang di daerah ini yang tidak mengerti bahasa Indonesia yang baik dan benar. "Seharusnya Riau yang merupakan tempat tumbuhnya bahasa Indonesia, orang-orangnya lebih mengerti dengan bahasa Indonesia itu sendiri," jelasnya. Anehnya menurut dia lagi, justru ucapan-ucapan tersebut banyak ditemukan di spanduk-spanduk atau baliho yang dibikin oleh instansi pemerintahan. "Seharusnya pihak Humas Provinsi Riau jeli terhadap hal ini, sehingga semua kesalahan tersebut tidak terjadi," jelasnya. Dikatakannya, seharusnya pihak Humas membaca spanduk-spanduk atau baliho yang akan ditampilkan ke tengah masyarakat dan mengkajinya apakah kata-katanya sudah benar atau tidak. "Tapi tampaknya hal itu tidak dilakukan oleh humas," tambah Yoserizal lagi. Dengan telah bertaburannya spanduk-spanduk semacam itu, maka menurut Yoserizal lagi, dampaknya bisa membuat malu orang Riau sendiri secara luas. "Coba saja bayangkan jika spanduk-spanduk itu dibaca oleh para tamu dari luar Riau, mereka pasti akan mencap kita tidak mengerti dengan bahasa sendiri," ungkapnya. Karena itu diharapkannya spanduk-spanduk yang sudah terpasang itu segera direvisi kalimatnya. Memang besok sudah menjadi hari "h" ultah Riau ke-50, tapi masih ada kesempatan untuk menurunkan dan mengganti spanduk-spanduk yang menyesatkan tersebut dengan yang benar.(Ad)



Foto Lainnya:

 

Berita Lainnya

Index