PEKANBARU (RiauInfo) – Wakil Gubernur Riau, H Wan Abubakar MS selaku Ketua Badan Narkotika Provinsi Riau yang akan berencana membangun Lembaga Pemasyarakatan (LP) khusus bagi korban narkotika di Riau, mendapat dukungan dari anggota dewan yang di duduk di Komisi A, yakni H Mastar, SH. Pasalnya, apa yang telah direncanakan Wagub itu sangat tepat dan perlu dibantu oleh semua kalangan.
Menurut Mastar, kalau memang itu yang direncanakan pihaknya akan membantu pembangunan LP khusus narkotika hingga selesai. Apalagi dengan melihat kondisi Lembaga Pemasyarakatan (LP) sudah sangat memprihatinkan.
“Ini sebuah bukti kepedulian pihak BNP dengan melihat kapasitas Lapas yang telah over kapasitas. Mudah-mudahan rencana pembangunan kantor BNP dan LP khusus korban narkotika dapat terealisasi,” tandasnya.(dowi)