Chaidir Letakan Batu Pertama Masjid Al-Ikhwan

PEKANBARU (RiauInfo) - Ketua DPRD Riau, drh Chaidir MM meletakkan batu pertama Masjid Al-Ikhwan di Desa Rokan Timur, Dusun Rantau Upil, Rokan IV Kota, Rabu (18/7). Nama masjid tersebut Chaidir yang langsung memberikan nama. Sedangkan pembangunannya ditanggung oleh PT. Anugerah Niaga Sawinindo hingga tuntas dengan menelan biaya Rp 150 juta.

Dalam sambutannya Chaidir mengatakan, "Kita sangat bersyukur dengan kepedulian PT. ANS, untuk membangun masjid hingga selesai. Bukan itu saja yang dilakukan PT. ANS. Perusahaan ini berjanji akan memberikan beasiswa kepada siswa yang berprestasi," katanya. Jika perusahaan yang ada di Riau seperti ini, maka tak lagi ditemukan orang miskin di Riau. "Mudah-mudahan PT. ANS sukses dalam menjalankan tugasnya. Sehingga masyarakat di Dusun ini terbantu. Saya minta kepada warga Dusun ini untuk tetap memupuk silahtuhrahmi dengan sesama masyarakat disini. Jangan sampai terjadi pertengkaran antar warga Dusun ini," pintanya. Pada kesempatan tersebut, Chaidir secara pribadi memberikan berupa uang sebesar Rp2,5 juta ditambah dengan seperangkat perlengkapan olahraga. Sementara itu, Direktur Utama PT. Anugerah Niaga Sawinindo, Muhammad Habib menyampaikan bahwa PT. ANS menanggung 100 persen dalam proses pembangunan masjid ini. "Marilah kita sama-sama membangun masjid ini dengan swadaya masyarakat. Kami juga berjanji, jika perusahaan ini maju akan menaikan haji satu persatu masyarakat setempat," katanya optimis. Saat ini untuk anggaran pembangunan masjid ini diseiakan dana sebesar Rp 150 juta dengan luas bangunan 15x15 meter. Disamping membangun masjid ini, untuk kebun sawit disediakan lahan seluas 10.500 hektar. Memang sebelum masyarakat disini, diajak ke Langkat,Sumatera Utara untuk melihat kebun sawit yang dimiliki masyarakat seluas 6000 hektar. Setelah melihat langsung, masyarakat Dusun ini ingin membuat hal seperti di Langkat. "Untuk itu kita (PT. ANS) sangat peduli terhadap kehidupan masyarakat Dusun ini. Metode yang dipakai yakni plasma. Saya berharap kepada masyarakat setempat untuk dapat bekerjasama," terangnya. Tokoh masyarakat, Rasydi Husein menambahkan sangat berterima kasih terhadap PT. ANS yang telah peduli dengan masyarakat di Dusun Rantau Upil. Di Dusun ini, terdapat 43 kepala keluarga dengan jiwa lebih kurang 200 orang. "Kami di Dusun ini sering hidu berpindah-pindah kesesuatu tempat. Karena mata pencaharian kami hanya bertani dan nelayan,"katanya. "Kami sangat berharap, dengan kedatangan Chaidir kesini sekiranyalah dapat memberikan bantuan berupah benih ikan. Sehingga kehidupan ekonomi masyarakat disini terbantu," pungkasnya. (Dd)
 

Berita Lainnya

Index