Bupati Bengkalis Hadiri Halal bi Halal Bersama Warga Selatpanjang

PEKANBARU (RiauInfo) - Bupati Bengkalis H Syamsurizal, Rabu malam (15/10) lalu, melaksanakan acara halal bi halal bersama masyarakat Kecamatan Tebing Tinggi. Kegiatan yang berlangsung meriah yang dilaksanakan untuk merayakan Idul Fitri 1429 H yang dipusatkan di taman Cikpuan Selatpanjang itu dihadiri ribuan masyarakat Kota Selatpanjang dan sekitarnya. 

Selain diisi santapan rohani oleh KH Zulfikar dari Kota Dumai, kegiatan tersebut juga dimeriahkan dengan tampilnya penyanyi lagu-lagu Melayu legendaris, Ahmad Jais. Guna mengobati kerinduan para penggemarnya, tidak kurang 10 buah lagu dibawahkan penyanyi asal Negeri Malaysia itu. Termasuk diantaranya tembang bertajuk ‘Azizah’ yang dilantunkannya secara duet bersama bupati Bengkalis. “Sejak saya kecil hingga saat ini suara Datuk Ahmad Jais sedikitpun tidak berubah,” puji Syamsurizal yang mengaku termasuk salah satu penggemar penyanyi berusia 72 tahun itu. Penilaian serupa juga disampaikan puluhan warga Selatpanjang yang umumya memang menggemari lag-lagu yang dinyanyikan Ahmad Jais. Sebelum berhalal bi halal, Syamsurizal mengajak seluruh warga Kecamatan Tebing Tinggi dapat menjadikan momentum religius halal bi halal sebagai media untuk menjadi orang yang sangat mulia di sisi Allah SWT. “Kemuliaan itu akan diperoleh, apabila kegiatan halal bi halal ini benar-benar dapat menjadikan kita orang yang pemaaf dalam arti yang sesungguhnya,” kata Syamsurizal saat ditemui di kediaman camat Tebing Tinggi. Dikatakan Syamsurizal, selain menjadi pintu silaturahim, perdamaian, persaudaraan dan ketenangan, masih banyak manfaat yang dapat dipetik apabila kita menjadi orang yang pemaaf. Orang yang pemaaf itu, katanya, akan terbentengi dari segala tipu daya setan dan akan dimudahkan keluar dari berbagai persoalan yang dihadapinya. “Kemudian dan yang sangat penting, memberi maaf dengan tulus dan ikhlas, adalah kunci menuju surga. Melalui momentum religius ini, saya mengajak kita semua untuk menjadi orang yang benar-benar tulus dan ikhlas dalam memberi maaf kepada siapapun yang pernah berbuat salah atau melukai hati kita,” ajak kata Syamsurizal seraya mengutip sabda Rasulullah SAW yang artinya ‘tidak akan masuk surga orang yang pendendam’. Berkenaan dengan telah berlalu Ramadhan 1429 H sebagai bulan yang mempunyai berbagai keistimewaan dan sarana untuk memaksimalkan amal dan tobat kepada Allah SWT, Syamsurizal mengajak umat Islam di daerah ini agar dapat meninggalkan jejak-jejak bulan suci itu pada sebelas bulan berikutnya. “Di tengah ketidakpastian apakah akan dipertemukan dengan Ramadhan tahun depan, kita mesti dapat meninggalkan jejak-jejak Ramadhan saat melalui bulan-bulan berikutnya. Mari kita refleksikan dan bawa indahnya kenangan amaliyah di bulan jihadul-akbar itu ke dalam segala aktivitas hidup dan kegidupan di sebelas bulan lainnya di luar Ramadhan,” katanya. Selagi masih di bulan Syawal dan Ramadhan belum begitu jauh kita tinggalkan, Syamsuizal mengajak seluruh umat Islam di daerah ini menanamkan tekad yang bulat untuk tidak akan pernah menurunkan ritme amaliyah yang dikerjakan selama bulan suci Ramadhan. Sebaliknya, justru harus terus berusaha selalu meningkatkan kuantitas dan kualitas amaliyah. Baik itu amaliyah yang berkenaan dengan hablum minallah maupun hablum minannas. Syamsurizal juga mengingatkan, meskipun setelah Idul Fitri, setiap jiwa akan kembali ke fitra yang suci, namun setiap umat Islam harus selalu merasa cemas, apakah nantinya ketika menghadap Sang Khaliq tetap dalam keadaan yang suci. “Hanya dengan cara demikianlah kita akan termotivasi dan selalu berupaya untuk menjaga kesucian tersebut sampai jiwa terpisah dari raga,” sambungnya. Kemudian, Syamsurizal juga mengajak warga Selatpanjang dan sekitarnya menjadikan momentum relegius itu untuk lebih meningkatkan rasa kebersamaan dan tanggungjawab dalam menyukseskan proses dan keberhasilan pembangunan. “Khususnya Pembangunan di Kabupaten Bengkalis dalam suasana yang damai, aman dan tenteram,” harapnya. Selain camat Masrul Kasmy dan Upika Tebing Tinggi, turut mendampingi Syamsurizal bersilaturahim dengan warga Selatpanjang dan sekitarnya Rabu malam lalu itu, diantaranya Kadis Koperasi dan UKM H Umran, Kadis Kimpraswil H Khairussani, Kadis Dikpora Sya’ari, dan Kakan Kebudayaan dan Pariwisata HA Hamid. Kemudian, Kakan Pertanahan H Ismail, Kabag Kesra HA Halim dan Kabag Pengelolaan Data Elektronik Erry Ibrahim.(ad)
 

Berita Lainnya

Index