Bidang PPM PB PON XVIII Seleksi Petugas Media Center

PEKANBARU (RiauInfo) - Bidang Penyiaran dan Pelayanan Media (PPM) Panitia PB PON XVIII Tahun 2012 Provinsi Riau, melakukan proses penerimaan, pendaftaran, seleksi dan wawancara bagi Petugas Media Centre selama hampir satu minggu dari tanggal 08 s/d 13 Agustus 2012.
Seleksi bertempat di Sekretariat PB PON XVIII Bidang PPM di Jl. Gajah Mada Pekanbaru. Total pendaftar mencapai 500 aplikasi, namun yang diterima sekitar 340 orang untuk berbagai bidang dan tugas.Menurut Humas PB.PON XVIII yang juga Pelaksana Kegiatan seluruh Media Centre PON XVIII, Ir. Nurul Huda, MH.kepada wartawan mengatakan, ”Sekitar 500 orang calon petugas Media Centre untuk di Pekanbaru telah kita terima lamarannya”. Ia juga menjelaskan proses penerimaannya, “Awalnya kita umumkan di situs resmi PON XVIII dan menyurati beberapa Perguruan Tinggi dan Komunitas yang ada di Pekanbaru secara terbuka. Kita tidak menduga demikian besarnya antusias dari calon peserta yang akan ikut berpartisipasi untuk mensukseskan kegiatan PON.XVIII ini. Hampir 95% adalah dari kalangan mahasiswa di Provinsi Riau, sisanya dari kalangan profesional dan mahasiswa luar Riau. Proses penerimaan dan seleksi dimulai dari Proses Administrasi, Wawancara, test Attitude dan kecakapan atau keahlian, Kebutuhan media center adalah untuk Pendamping Media, Content & Photo Uploader, Help Desk Office, pengumpul data, pembuat rilis, dan pendamping transportasi roda dua. Semua petugas pendamping akan ditempatkan pada 9 media centre yang ada di Kota Pekanbaru, “Hasil seleksi ini Insya Allah akan kita umumkan tanggal 13 Agustus ini melalui Situs Resmi PON XVIII, www.ponriau2012.com”, lanjut Nurul. Sementara pengumuman untuk 9 Media Centre lagi yang berada pada Kabupaten/Kota di luar kota Pekanbaru tempat venues PON akan dilaksanan laksanakan secepat mungkin. Diharapkan semua petugas yang lulus seleksi adalah yang berkualitas, yang dapat melayani tamu dari kalangan wartawan dari seluruh Indonesia yang berjumlah sektar 1500 orang. ***

Berita Lainnya

Index