Bank Riau Terima Infobank Golden Trophy 2010

[caption id="attachment_7039" align="alignleft" width="300"]Bank Riau Terima Infobank Golden Trophy 2010 Bank Riau Terima Infobank Golden Trophy 2010[/caption] BALI (RiauInfo) - Bertempat di Nusa Indah Ballroom Westin Resort Nusa Dua Bali Jumat malam (16/07/10) di gelar malam penganugerahan Infobank Award tahun 2010. Acara yang digelar dengan mewah, Hadir pada kesempatan tersebut Direktur Utama PT. Bank Riau Erzon beserta ratusan tamu lainnya. Diantara tamu yang hadir adalah Ketua Umum Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) yang juga Direktur Utama Bank DKI Winny Erwindia, dan Drs.I Wayan Tegeg MT Kepala Biro Ekonomi dan Pembangunan Propinsi Bali serta dihadiri oleh berbagai petinggi perbankan Indonesia. Dalam sambutannya Eko B. Supriyanto Wakil Pemimpin Redaksi Infobank menyampaikan “Infobank selalu mendukung dunia perbankan nasional yang berkontribusi terhadap pembangunan”. Beliau juga menyampaikan bahwa perbankan juga harus meningkatkan kinerja serta menjaga selalu Good Corporate Governance (GCG), Eko mengatakan pemberian penghargaan Infobank Award pada malam itu sebagai apresiasi terhadap kinerja perbankan selama ini. Pada malam tersebut Bank Riau kembali memperoleh Bank yang Berpredikat Sangat Bagus atas Kinerja Keuangan 2009, dengan demikian Bank Riau memperoleh Infobank Golden Trophy 2010 karena telah berhasil 5 (lima) tahun berturut-turut meraih penghargaan sebagai yang Berpredikat Sangat Bagus atas Kinerja Keuangan sejak tahun 2005 lalu. Pada malam tersebut juga diberikan diberikan penghargaan atas Kinerja Keuangan yaitu Infobank Awards 2010, Platinum Trophy 2010 untuk bank yang menang 10 tahun berturut-turut dan Titanium Trophy 2010 bagi yang telah 15 tahun berturut-turut berpredikat Sangat Bagus atas Kinerja Keuangan Direktur Utama PT. Bank Riau, Erzon sesaat setelah menerima penghargaan tersebut menyampaikan rasa senang dan bangga telah berhasil mempertahankan predikat Sangat Bagus atas Kinerja Keuangan sehingga bias meraih Infobank Golden Trophy 2010 dan ini merupakan imbalan atas kerja keras dan upaya optimal seluruh karyawan Bank Riau selama ini. Dengan diterimanya award ini akan menjadi motivasi bagi Bank Riau untuk semakin meningkatkan kinerja selama ini sehingga nantinya dapat mempertahankan serta meningkatkan kinerjanya sehingga menjadi bank daerah yang terbaik.(ad/rls)

Berita Lainnya

Index