8 Daerah Riau Korban Kebakaran Hutan dan Lahan

PEKANBARU (RiauInfo) - Sebanyak 8 daerah Provinsi Riau menjadi korban kebakaran hutan dan lahan (karhutla) pada Minggu (7/03/10) ini. Keadan itu dipicu oleh cuaca cerah berawan dengan temperatur maksimum mencapai 34 derjat celsius yang mewarnai wilayah Riau sepajang siang tadi.
Berdasar data satelit National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA), kantor Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru melaporkan, daerah Kabupaten Pelalawan dan Kabupaten Siak masing-masing mempunyai 6 titik api. Sedangkan daerah Kabupaten Rokan Hilir dan Bengkalis masing-masing mengalami 3 titik api. Selanjutnya 4 titik api lagi menyala di daerah Kabupaten Inderagiri Hilir. Sementara itu, daerah Kabupaten Meranti, Inderagiri Hulu dan Kota Dumai masing-masing juga menjadi korban 1 titik api. Sehingga jumlah kebakaran hutan dan lahan mencapai 25 titik di wilayah Provinsi Riau hari ini. Kepala kantor BMKG Pekanbaru Philip Mustamu melalui staf analisa Warih mengatakan, cuaca cerah berawan masih akan berlanjut dalam beberapa hari ke depan di Riau. Untuk hari ini, peluang hujan dengan intensitas ringan berada di daerah Riau bagian Barat dan bagian tengah. Hujan diperkirakan akan terjadi pada malam atau dini hari nanti.(Surya)

Berita Lainnya

Index