2009, Penerimaan DBH Migas Pekanbaru Turun

PEKANBARU (RiauInfo) - Turunnya harga minyak dalam beberapa bulan terakhir ini berpengaruh besar terhadap penerimaan dana bagi hasil (DBH) migas semua daerah penghasil migas di Indonesia. Hal tersebut dialami juga oleh kota Pekanbaru.
Untuk tahun 2009 ini diperkirakan penerimaan DBH migas kota Pekanbaru turun cukup besar, yakni mencapai Rp71 miliar. "Penurunan ini tidak hanya Pekanbaru mengalaminya, tapi seluruh kota di Indonesia," ungkap Kadispenda Pekanbaru, Drs Syofyan di Pekanbaru. Dia menyebutkan, Asumsi awal di APBN disebutkan harga minyak US$ 80 per barel. Namun kenyataannya harga minyak dalam beberapa bulan terakhir mengalami penurunan sangat besar berkisar US$ 40 hingga US$ 45 per dolar, sehingga jauh dari asumsi di APBN. "Hal ini tentunya sangat berpengaruh terhadap penerimaan daerah penghasil minyak dari APBD Migas," ungkapnya. Untuk kota Pekanbaru saja pada tahun 2008 lalu mendapat Rp414 miliar, kini menjadi Rp243 miliar, atau turun sekitar 71 miliar.(ad)
 

Berita Lainnya

Index